Bandungan, Liputan.co.id – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dinilai masyarakat tidak akan pernah bangkit dan membaik kinerjanya kalau pers tidak memberitakannya secara baik dan maksimal.
Pernyataan tersebut dikatakan Ketua DPD RI Oesman Sapta dalam acara Gathering Anggota DPD RI dan Media dalam rangka Refleksi Akhir tahun 2017, di Griya Persada Hotel Convention and Resort, di Bandungan, Provinsi Jawa Tengah, Minggu (17/12/2017).
“DPD ini tak akan pernah bangkit kalau pers tidak memberitakannya, sebab pers itu dipercaya masyarakat. Jangankan berita jujur, berita bohong saja pers masih dipercaya masyarakat,” tegasnya.
Menurut Oesman yang juga Ketua Umum Gebu Minang itu, DPD RI tulus memperjuangkan kemajuan daerah-daerah. “Tapi apa jadinya perjuangan itu kalau pers tidak membantu memberitakannya. Hanya melalui pesan-pesan yang disampaikan oleh media DPD akan dinilai maksimal kinerjanya,” tegas dia.
Senator asal Provinsi Kalimantan Barat itu mengakui, dengan pemerintah daerah saja masih banyak yang belum nyambung DPD ini. Itu harus diakui. “Hanya melalui media kesamaan visi DPD dengan daerah akan terbangun,” tegasnya.
Selain itu, OSO sapaan Oesman Sapta juga menyinggung berbagai pemborosan yang terjadi selama ini. Pemborosan tersebut ujarnya, harus dihentikan. Kinerja DPD harus sesuai dengan apa yang sudah dibiayai rakyat. “Dalam satu tahun belakangan ini, sudah ada tanda-tanda pemborosan DPD berkurang,” imbuhnya.







Komentar