Winger Atletico Madrid, Antoine Griezmann, dikabarkan telah sepakat untuk bergabung dengan Barcelona. Griezmann masih terikat kontrak di Wanda Metropolitano dan memiliki klausul kontrak sebesar €200 juta. Namun menurut surat kabar asal Spanyol, Sport, diyakini Atletico bersedia melepas Griezmann jika Barcelona membayar setengah dari nilai klausul kontrak sang pemain.
Kabar tersebut diamini jurnalis asal Spanyol, Albert Roge. Ia mengindikasikan bahwa Griezmann akan bergabung dengan Barcelona musim depan. “Gol-gol Griezmann akan kita nikmati musim depan di Camp Nou. Apapun yang mereka katakan, ini gebrakan dari Barca! #fcblive,” ungkapnya melalui akun @albert_roge, Minggu (25/2).
El golazo de Griezmann solo es una parte de lo que disfrutaremos de él la próxima temporada en el Camp Nou. Digan lo que digan, es un fichajazo del Barça!!! #fcblive pic.twitter.com/1yNq2uE7kH
— Albert Rogé (@albert_roge) February 25, 2018
Roge yakin Griezmann akan berlaga di Camp Nou musim depan meski kedua belah pihak belum mengonfirmasi transfer tersebut. “Sudah rampung, ya, meski kedua pihak tidak akan mengonfirmasi itu. Di @Sport kami sudah menginfrmasikan kesepakatan pribadi antara keduanya, dan Griezmann 100% akan bergabung Barca musim panas nanti,” sambungnya.
https://twitter.com/albert_roge/status/967860718866456577
Penggawa timnas Prancis tersebut sejatinya siap hengkang dari Atletico musim panas lalu. Namun ditolak oleh klub dikarenakan Atletico tengah menjalani hukuman pembekuan transfer. Kini, hukuman telah usai, manajer Diego Simeone siap memberikan imbalan atas loyalitas Griezmann dengan mempersilakan ia hengkang akhir musim nanti. (riz)







Komentar