Jakarta – Ketua DPR RI Bambang Soesatyo mengimbau pemerintah untuk mengatur kembali tarif penerbangan. Pengaturan itu menurut Bambang sangat diperlukan agar tarif penerbangan terjangkau oleh rakyat.
“Tarif penerbangan berdampak terhadap kebutuhan pokok masyarakat juga pada ekonomi rakyat di daerah-daerah. Kalau harga tarif seperti sekarang, sulit bagi masyarakat menjangkaunya,” kata Bambang, usai Rapat Paripurna Penutupan Masa Persidangan III DPR di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/2).
Politisi Partai Golkar itu akan senang jika pemerintah bisa menindaklanjuti untuk menurunkan tarif tiket penerbangan itu. Selain meringankan industri penerbangan, kebijakan tersebut juga bisa memberikan dampak positif pada kemajuan ekonomi masyarakat.
“Dalam Rapat Paripurna sudah disampaikan, beberapa Fraksi DPR RI menyuarakan agar pemerintah segera meninjau kembali kenaikan harga-harga tersebut agar tetap terjangkau oleh masyarakat,” imbuh anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Tengah VII itu.







Komentar