INGGRIS – Manchester United mengambil langkah serius untuk menjajaki kemungkinan transfer Eric Dier dari Tottenham Hotspur.
Seperti dilansir laman The Times, Dier akan di plot sebagai pengganti Nemanja Matic, yang performanya dianggap mulai menurun. Peluang Manchester United untuk mendapat Eric Dier juga terbilang cukup besar, setelah sang pemain mulai tersisihkan dalam skuad utama Tottenham Hotspur dan sering menjadi penghuni bangku cadangan.
Mahar senilai 40 Juta Poundsterling atau sekitar 725 milyar rupiah setidaknya harus disiapkan setan merah jika serius ingin memboyong Eric Dier ke Old Trafford musim depan. (mbh)
Komentar