Jakarta – Wakil Ketua Komisi X DPR RI DR Abdul Fikri Faqih mengusulkan rencana penyelenggaraan Ujian Nasional (UN) tahun ini dihapus saja, karena penyebaran covid-19 ini tidak jelas kapan berakhirnya.
“Saya mengusulkan Ujian Nasional (UN) dihapus saja tahun ini daripada diundur dengan waktu yang tidak jelas kapan akan dilaksanakan, karena penyebaran Covid-19 ini tidak jelas kapan akan berakhir.” kata Fikri, lewat rilisnya, Senin, (23/3/2020).
Menurut politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu, cukup dengan Ujian Sekolah (US) saja. “Toh, UN tidak menentukan kelulusan, hanya untuk pemetaan dan tidak menjadi syarat masuk Perguruan TInggi (PT),” ujarnya.
Anggaran yang sudah terlanjur digunakan kata Anggota DPR RI dari daerah pemilihan Jawa Tengah IX itu, cut off dan dipertanggungjawabkan. “Selanjutnya, Pemerintah bisa self blocking sambil menunggu perubahan APBN,” imbunya.






