LIPUTAN.CO.ID, Mamuju – Wakil Ketua DPD RI Mahyudin mengatakan Sulawesi Barat memiliki alam yang indah, dan kini memiliki Bandara Udara Tampa Padang, sebagai sarana penting penunjang pariwisata, baik lokal maupun luar negri.
Mahyudin berharap, progres pekerjaan fisik bandara agar berjalan sesuai dengan rencana serta tanpa kendala. Tapi, jika ada kendala, silahkan berkoordinasi dengan kami DPD RI. Dalam kunjungan kerja ini hadir semua anggota DPD RI dari daerah pemilihan Sulawesi Barat,” kata Mahyudin, Rabu (9/2/2022), di Bandara Tampa Padang, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat.
Menurut Senator dari Kalimantan Timur itu, destinasi wisata yang dimiliki Sulawesi Barat dapat memberikan tawaran menarik dunia pariwisata. “Saya yakin destinasi wisata dapat dikembangkan lebih profesional di samping UMKM kerajinan marmer, tenun sutra yang dapat melengkapi, asalkan digarap secara profesional seperti dikemas baik dan juga promosi pemasarannya,” ujarnya.
Selain meninjau Bandara Tampa Padang, Mahyudin dan rombongan meninjau beberapa fasilitas yang sedang dikerjakan, antara lain jalan masuk ke arah bandara yang sedang dikerjakan.
Kepala Bandara Tampa Padang, Djarot Nugroho, menjelaskan pada akhir tahun 2022 ini bandara sudah mulai berfungsi. Untuk itu, sejumlah fasilitas pendukung diselesaikan sesegera mungkin melalui anggaran dari Kementerian Perhubungan.
“Bandara ini mendapat dana Rp90 miliar di tahun 2022. Anggaran itu untuk perbaikan akses jalan menuju bandara, perbaikan fasilitas VIP, temasuk perbaikan area terminal,” imbuhnya.
Saat kunjungan kerja, Mahyudin didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat Muhammad Idris, dan Kepala Dinas Perhubungan Sulawesi Barat Maddaresti Salating.[liputan.co.id]







Komentar