Soal Israel di Piala Dunia U-20, Wakil Ketua Komisi X Ingatkan Amanah Konstitusi dan Pendiri Bangsa

LIPUTAN.CO.ID, Jakarta – Pemerintah Indonesia dan penyelenggara Piala Dunia U-20 diminta memperhatikan amanah Konstitusi dan sikap Negara terhadap Israel sebagai salah satu negara penjajah.

Permintaan tersebut disampaikan Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Abdul Fikri Faqih, terkait dengan masuknya Israel sebagai salah satu finalis pada Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia, pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 nanti.

Pertengahan tahun lalu hal tersebut juga telah memunculkan penolakan-penolakan dari sejumlah pihak, di antaranya datang dari Boycott, Divestment, and Sanction (BDS) Indonesia, MERC, Aqsa Working Group, Komite Indonesia untuk Solidartas Dunia Islam (KISDI).

“Saya meminta agar pemerintah tidak mengabaikan aspirasi-aspirasi tersebut. Pemerintah harus memperhatikan sikap Negara terhadap penjajahan. Ini kan amanah Konstitusi dan para pendiri bangsa. Penolakan terhadap delegasi Israel untuk masuk Indonesia pernah dilakukan oleh Presiden Soekarno pada Asian Games IV (24-31 Agustus 1962),” ungkap Fikri, Sabtu (4/3/2023).

Selain itu, Fikri mengimbau agar pemerintah memperhatikan kondisi Palestina terkini. Menurut laporan PBB, seperti yang disampakan Koordinator Khusus PBB untuk perdamaian di Timur Tengah, Tor Wennesland, tahun 2022 merupakan tahun paling berdarah bagi warga Palestina di Tepi Barat sejak PBB melakukan pendataan pada 2005.

Sedangkan dalam tiga bulan pertama tahun 2023 ini, menurut Pejabat Palestina terdapat 63 orang warga sipil maupun pasukan pertahanan yang tewas.

Lebih lanjut, Fikri mengapresiasi Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi yang menyampaikan keteguhan Pemerintah Indonesia dalam membela Palestina dalam pertemuan Menlu G20 dan menyoroti standar ganda pada isu Palestina.

“Saya berharap Pemerintah dapat konsisten dalam membela Palestina dan tegas terhadap Israel,” tegas Fikri.

Diketahui, Indonesia menjadi tuan rumah final Piala Dunia U-20 yang akan digelar pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 di Indonesia.

Pertandingan akan digelar di beberapa tempat yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Jakabaring (Palembang), Stadion Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya) dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).

Negara-negara yang lolos sebagai finalis yang akan bertanding pada gelaran tersebut adalah Indonesia, Inggris, Perancis, Italia, Slowakia, Amerika Serikat, Honduras dan Israel.

Komentar