LIPUTAN.CO.ID, Jakarta – Meski tidak berada di Indonesia saat ini, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi primadona bagi para bakal calon Gubernur DKI Jakarta.
Terbaru, bakal calon Gubernur Jakarta dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus Ridwan Kamil alias Kang Emil mengaku sudah mengirim pesan kepada Anies Baswedan untuk bertemu.
Meski demikian, Kang Emil masih menunggu waktu dari Anies agar mereka bisa segera berdiskusi.
“Tadi sudah Whatsapp-an tapi kan posisinya ada di Pak Anies ya. Saya hanya berdoa mudah-mudahan beliau berkenan dari sisi waktu dan dari sisi keluangan hati itu saja,” kata RK kepada wartawan tang dikutip, Jumat (20/09/2024).
Sebelumnya, RK juga mengaku telah mengirimkan surat kepada eks Gubernur DKI Anies Baswedan dan Basuki Tjahja Purnama alias Ahok untuk bertemu.
Meski demikian, RK mengatakan bahwa pertemuannya tak kunjung dilakukan karena sedang mencocokan waktu.
“Sudah mengirimkan pesan ke Pak Ahok, Pak Anies juga. Cuma kan mencocokkan waktu sedang dipikirkan,” kata RK di Jakarta Pusat, Sabtu (14/9).
RK pun memastikan bahwa komunikasi dengan para mantan DKI 1 terus berjalan. Hal ini dilakukan untuk mempelajari Jakarta dari masa ke masa.
“Komunikasi-komunikasi dengan mantan gubernur kan sudah dilakukan ya, ke Bang Foke sudah, Sutiyoso sudah,” tambahnya. (***)







Komentar