LIPUTAN.CO.ID, Jakarta – Wakil Ketua Pengprov IBCA MMA Jakarta, yang juga Anggota DPD RI Dapil DKI Jakarta, Achmad Azran, menargetkan kontingen asal Jakarta tampil sebagai juara umum Kejurnas IBCA MMA Piala Dankorps Brimob Polri di Mako Brimob Polri, Kelapa Dua, Depok, 17 hingga 21 November 2025.
Selain itu, Azran juga berharap dari ajang ini akan muncul bibit-bibit atlet IBCA MMA Jakarta yang nantinya bisa berprestasi internasional.
Hal tersebut disampaikan Azran saat pelepasan kontingen IBCA MMA DKI Jakarta, di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Rabu (12/11/2025).
“Atas nama IBCA DKI Jakarta, saya mengucapkan selamat berjuang. Dan saya berharap kepada semua kontingen untuk dapat bertarung secara baik, sehingga bisa membawa nama baik untuk DKI Jakarta. Kami targetkan menjadi juara,” kata Azran saat memberi sambutan.
Dia pun berharap para atlet bisa memanfaatkan event ini dengan sebaik-baiknya untuk menorehkan prestasi.
“Dan saya berpesan kepada semua atlet untuk bisa memanfaatkan agenda yang akan kita laksanakan ini sebaik-baiknya. Raihlah prestasi setinggi-tingginya,” kata Bang Azran yang juga dipercaya menjadi Chief Mission DKI.
Bang Azran meminta kepada seluruh kontingen untuk bisa membawa nama baik DKI.
“Dan tentunya saya bersama Ketua Umum berharap DKI bisa membawa nama baik DKI untuk menjadi juara umum,” katanya lagi.
Bang Azran menambahkan, kejurnas adalah ajang yang tepat untuk memperlihatkan kemampuan setelah melalui masa-masa pelatihan.
“Setelah melewati masa persiapan dan latihan panjang, inilah saat yang tepat untuk memperlihatkan kemampuan. Dan inilah momen yang baik untuk mengharumkan nama DKI di kancah nasional,” ujarnya.
Namun, Bang Azran juga berharap akan muncul atlet IBCA MMA asal Jakarta yang nantinya bisa meraih prestasi internasional.
“Saya sangat berharap dari event ini bukan hanya muncul atlet-atlet yang bisa mengharumkan nama Jakarta saja, tetapi juga bisa mengharumkan nama Indonesia di pentas internasional,” ujarnya.







Komentar