Fadli Zon: Salut, Purnabakti Kades Keliling Desa Jelaskan BPJS

Jakarta, liputan.co.id – Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon menyatakan salut kegiatan mantan kepala desa di Kabupaten yang masih terus menyampaikan informasi bermanfaat bagi masyarakat desa walaupun sudah pensiun.

“Mereka purnabakti tapi masih terus bertemu dengan masyarakat. Mereka sampaikan banyak informasi tentang yang terjadi di lapangan antara lain tentang BPJS, rentenir yang keliling di desa-desa serta depkolektor. Saya salut,” kata Fadli, menghargai pernyataan mantan Kepala Desa di Kabupaten Bogor, di ruang kerjanya Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (15/5/18).

Informasi yang disampaikan mantan kepala desa kepada masyarakat lanjutnya, merupakan informasi penting karena pemerintah pusat jarang menerima aspirasi dari masyarakat desa tersebut.

“Informasi ini sangat penting untuk didengar karena jarang sekali mereka yang ada di pusat mau menerima masalah kongkrit dari masyarakat, kepala desa dan mantan kepala desa menjadi tujuan dari masyarakat dalam menyampaikan aspirasi mereka, saya akan menjadikan ini bahan dan masukan serta juga koreksi untuk pemerintah terhadap pelayanan publik ke depan,” ujarnnya.

Selain itu, Fadli juga menyampaikan keprihatinannya pada guru honorer. Pasalnya masih banyak guru honorer yang sudah mengabdi sangat lama di berbagai daerah tetapi belum juga di angkat menjadi PNS sehingga harus ada kejelasan dari pemerintah tentang status pegawai honorer tersebut.

“Guru honorer harus diberikan kejelasan tentang statusnya, bagi mereka yang sudah terverifikasi dan sudah waktunya diangkat maka harus diangkat jangan ditunda-tunda, banyak juga yang sudah mengabdi belasan sampai puluhan tahun tetapi belum juga diangkat padahal mereka sudah sangat diperlukan,” imbuhnya.

Komentar