Jakarta – Kandidat calon wakil presiden Sandiaga Salahuddin Uno memuji budaya baru dari Pimpinan MPR RI yang secara langsung mengantarkan undangan acara Kenegaraan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden yang digelar 20 Oktober 2019 nanti. Menurut Sandiaga, budaya seperti ini perlu dijaga. Selama ini undangan dikirm melalui email.
“Sekarang undangan diantarkan langsung. Ini sangat bagus karena memberikan kesan kepada dunia internasional bahwa kontestasi politik di Indonesia sudah selesai dan kini kita berada dalam satu bingkai rumah besar Indonesia,” kata Sandiaga, usai menerima Pimpinan MPR RI, di kediaman pribadinya, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2019).
Usai kontestasi politik ujar mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu, semua pihak mestinya menatap kehidupan bangsa untuk lima tahun ke depan, sebab tantangan ke depan lebih berat.
“Tapi dengan guyub begini, maka berbagai tantangan bisa diatasi. Tadi dalam pertemuan, Pimpinan MPR RI dengan kami juga berdiskusi tentang menyasar kalangan millenial dengan Empat Pilar MPR RI,” ungkap Sandiaga.
Ditegaskannya, pertemuan tadi adalah suatu kebudayaan yang kondusif, karena menampilkan spirit kebersamaan dan terlepas dari riuh rendahnya isu politik.